SANGATTA – Momentum Ramadan dimanfaatkan sepenuhnya oleh sejumlah pihak untuk melakukan kebaikan dan berharap mendapat ganjaran pahala, termasuk Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah Kutai Timur (PD Salimah Kutim). Mereka menggelar Gebyar Kegiatan Ramadan 1445 di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kutim pada Minggu (24/3/2024). Acara ini dihadiri oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman yang ikut menyerahkan santunan kepada anak yatim, piatu, dan duafa.
Ketua PD Salimah Kutim Siti Robingatin, menjelaskan bahwa selain pemberian santunan, mereka juga menyerahkan mukena untuk masjid di beberapa lokasi, termasuk Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Bengalon, Rantau Pulung, dan Muara Wahau.
“Santunan diberikan kepada 30 anak yatim dan 90 duafa, sementara mukena didistribusikan ke pengurus masjid di berbagai daerah,” urainya.
Robingatin menyatakan bahwa kegiatan Ramadan ini merupakan agenda rutin setiap tahun dari PD Salimah Kutim, dengan berbagai tema kajian dan santunan.
“Kami bersyukur atas kegiatan ini terlaksana dnegan baik karena antusiasme dan dukungan positif dari masyarakat sekitar,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman memberikan apresiasi yang tinggi terhadap rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Salimah karena fokus pada aksi sosial untuk membantu warga yang membutuhkan, seperti pemberian santunan kepada anak yatim, duafa, dan penyaluran mukena untuk fasilitas masjid.
Meskipun demikian, Ardiansyah juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
“Organisasi bersama masyarakat harus lebih peka dan perhatian dalam menjaga kebersihan lingkungan seperti salah satunya potensi ekonomi dari pengelolaan sampah, seperti penggunaan sampah organik menjadi pupuk dan bioenzim, serta daur ulang sampah anorganik,” jelasnya.
Setelah berkegiatan di Rujab, Bupati melanjutkan kehadirannya dalam acara pemberian santunan kepada anak yatim dan duafa yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Salimah Sangatta Selatan di Masjid Riyadhul Jannah, Sangatta Selatan.(Rkt)