spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Jimmy Beri Prediksi Musrenbang RPJPD Kutim

SANGATTA – Pemkab Kutim melalui Bappeda menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD). Di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutim, Selasa (14/5/2024).

Pada kesempatan itu, Anggota DPRD Kutim Jimmy yang juga turut menghadiri agenda tersebut mengungkapkan, segala kemungkinan pertumbuhan daerah itu sudah mesti bisa diprediksi, dari segala sektor baik teknis maupun non teknis. Agar bisa diketahui gambaran daerah Kutim ke depan.

Apalagi nantinya akan ada pemekaran Kutai Utara dan Sangsakaukar (Sangkulirang, Sandaran, Kaubun, Karangan) yang kemungkinan akan terpecah menjadi satu kabupaten dan satu kota.

“Jadi prediksi seperti ini yang penting yang bisa kita lihat bahwa mungkin nanti akan terpecah jadi 3 kabupaten 1 kota. Utara dan selatan jadi Kota Sangatta, Ya, macam Kota Samarinda lah,” ujarnya ditemui awak media.

Lebih lanjut, pihaknya mengatakan bahwa kurang lebih utara dan selatan sudah hampir sama dengan jumlah penduduk Bontang secara keseluruhan. Berdasarkan itu kemungkinan akan bisa menjadi kota.

“Tapi yang disampaikan tadi itu ketinggalan, jadi itu sebuah usulan juga yang harus kita kawal juga dari legislatif dalam jangka panjangnya itu mesti masuk,” ungkapnya.

Baca Juga:   Momen Pererat Silaturahmi, KAHMI Kutim Gelar Bukber dan Beri Santunan

Pihaknya berharap, agar perencanaan-perencanaan yang telah dibahas betul-betul terlaksana dengan baik.

“Jadi kita harapkan ke depan sudah ada petunjuk teknisnya maupun penyusunan jangka menengah itu harus mengacu di sini sudah,” tutupnya. (Rkt2/Adv)

Most Popular