spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

39 Anak di Pengadan Ikut Khitanan Massal Inisiasi CSR PT GAM

KARANGAN – Usai menggelar program corporate social responsibility (CSR) di bidang kesehatan di RSUD Sangkulirang beberapa waktu lalu, kini PT Ganda Alam Makmur (GAM) kembali melebarkan kegiatan sosialnya ke Desa Pengadan Kecamatan Karangan dengan kegiatan serupa yakni khitanan massal gratis. Kali ini PT GAM bekerja sama dengan Puskesmas Pembantu Desa Pengadan melaksanakan khitanan massal yang diikuti sebanyak 39 anak laki-laki pada Selasa (9/7/2024) lalu pukul 07.00- 12.00 Wita.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Manager Admin PT GAM Herlando Sianipar, Dandim 0909/KTM Letkol Inf Ginanjar Wahyotomo, Kepala Puskesmas Pengadan Rinci, perwakilan Danramil, hingga kepala desa setempat.

Dalam sambutannya, Manager Admin PT GAM Herlando Sianipar mengatakan program khitanan massal ini sudah dijalankan beberapa kali, namun kali ini ingin berkolaborasi dengan RSUD dan Puskesmas di bawah naungan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutim dikarenakan ingin memperluas stakeholder.

”Jadi kegiatan ini kembali ditujukan untuk membangun rasa kepedulian dan menciptakan generasi muda di wilayah binaan PT GAM,” singkat Herlando.

Baca Juga:   Perkuat Kapasitas PAUD dan PNF Lewat Sosialisasi RPTL Disdikbud Kutim

Sementara itu, Dandim 0909/KTM Letkol Inf Ginanjar Wahyotomo menyambut baik adanya kolaborasi yang diadakan oleh PT GAM dengan Puskesmas Pengandan.

”Semoga dapat memberikan manfaat dan nantinya anak-anak ini menjadi anak yang cerdas, sholeh dan berguna bagi bangsa, negara dan agama,” singkatnya.(Rkt)