spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dukung Generasi Tangguh, Pandi Widiarto Hadiri Lomba PBB Hari Bhayangkara

SANGATTA – Dalam semangat memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Kutai Timur (Kutim) menggelar Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang dibuka secara resmi dengan kehadiran anggota DPRD Kutim sekaligus Ketua Forum Bela Negara Indonesia (Forbasi) Kutai Timur, Pandi Widiarto.

Turut hadir sebagai undangan kehormatan, Pandi menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan positif tersebut. Ia menilai lomba PBB bukan sekadar ajang kompetisi, melainkan bagian dari upaya membangun generasi muda yang tangguh, disiplin, dan berkarakter kuat.

“Pembangunan karakter dan kepribadian disiplin yang kompeten dapat membentuk generasi emas untuk Kutai Timur dan Indonesia di masa depan,” ujar Pandi dalam sambutannya.

Anggota DPRD Kutai Timur dari Fraksi Demokrat itu menegaskan komitmennya dalam mendorong pembangunan daerah, tak hanya dari sisi infrastruktur, tetapi juga pembinaan mental dan kedisiplinan pemuda.

“Salam Presisi Polri untuk masyarakat,” ucapnya menutup pernyataan.

Lomba PBB ini diikuti oleh berbagai perwakilan pelajar dari sejumlah sekolah di Kutim, yang menunjukkan antusiasme dan semangat tinggi. Kegiatan ini juga menjadi bentuk sinergi antara kepolisian, tokoh masyarakat, dan dunia pendidikan dalam membina generasi muda.

Baca Juga:   Pasar Induk Kutim ‘Panas’, Kenaikan Retribusi Picu Protes Pedagang

Melalui kegiatan semacam ini, Pandi berharap akan lahir anak-anak muda yang tidak hanya kuat secara fisik, tetapi juga memiliki komitmen moral, kepemimpinan, dan semangat kebangsaan yang tinggi.

Pewarta : Ramlah Effendy
Editor : Nicha R