spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ardiansyah Minta 37 ASN Fungsional Bekerja Penuh Dedikasi

SANGATTA – Bupati Kutim Ardiansyah melantik secara resmi sebanyak 37 aparatur sipil negara (ASN) di momen Pengambilan Sumpah/Janji PNS dan Pengangkatan PNS ke Dalam Jabatan Fungsional di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutim, Senin (15/5/2023).

Untuk diketahui, ke-37 ASN ini merupakan perekrutan pegawai formasi tahun 2021. Kegiatan tersebut turut dihadiri unsur Forkopimda dan beberapa pejabat di lingkungan Pemkab Kutim.

Dalam arahannya ia menegaskan, jika ASN sebagai pelayan masyarakat harus bekerja penuh semangat dan punya jiwa profesional serta berintegritas.

“Saya ucapkan selamat dan segera bekerja penuh dedikasi dalam mengemban tugas dan tanggung jawab baru kepada ASN yang telah dilantik dalam jabatan fungsional,” tegasnya.

Dalam momentum itu, Ardiansyah juga menggarisbawahi jika negara dalam hal ini pemerintah sudah memberikan tunjangan yang sudah naik dan cukup signifikan sesuai dengan grade-nya sehingga dalam hal ini ASN harus punya rasa bertanggung jawab atas tugas yang sudah diberikan.

“Jadi bagaimana memberikan pelayanan yang sempurna kepada masyarakat. Tidak ada alasan untuk bermalas-malasan,” urainya.

Baca Juga:   RSUD Kudungga Kini Berstatus Terakreditasi Paripurna

Kemudian, di lingkungan Pemkab Kutim telah ditanamkan ada nilai-nilai yang diterapkan dalam melaksanakan tugas di antaranya akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif.

“Hindari sikap dan perbuatan-perbuatan tercela yang menyimpang dari kejujuran dan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” bebernya. (Rkt1/Adv)