SANGATTA – H-1 memasuki hari pencoblosan Pemilu Serentak dalam Pileg dan Pilpres 14 Februari 2024, Polda Kaltim melakukan pemantauan langsung tempat pemungutan suara (TPS) di beberapa daerah kabupaten/kota se-Kaltim. Salah satunya yang didatangi oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto yakni Kabupaten Kutim.
Menggunakan helikopter Polda Kaltim, tepat pukul 11.20 Wita siang, Selasa (13/2/2024), Nanang bersama rombongan didampingi Kabid Humas Polda Katim Kombes Pol Artanto mendarat (landing) di Lapangan Sepak Bola depan Mapolres Kutim. Nanang langsung diterima dan berjabat tangan dengan Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman didampingi Wabup Kutim Kasmidi Bulang, Ketua DPRD Kutim Joni, Kapolres Kutim AKBP Ronni Bonic, Dandim 0909/KTM Letkol Inf Adi Swastika, Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) Rudi Iskandar, Ketua KPU Kutim Ulfa Jamilatul Farida, Ketua Bawaslu Kutim Aswadi hingga undangan lainnya yang hadir.
Dari pantauan Pro Kutim, ada (TPS) di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) yang dikunjungi Kapolda Kaltim bersama jajaran Forkopimda Kutim dalam masa tenang Pemilu yang Jurdil 2024. Tempat pemungutan suara yang dikunjungi adalah TPS 75 yang berada dekat pintu masuk Graha Expo Bukit Pelangi Desa Sangatta Utara, TPS 69 dan 70 di Pendopo Perumahan Munthe, Kelurahan Teluk Lingga Kecamatan Sangatta Utara.
Usai mengunjungi tiga TPS ini, Nanang dan rombongan melakukan sesi video confrence di Gedung Pelangi Mapolres Kutim menyapa kesiapan TPS di 18 kecamatan di Kutim mulai dari Teluk Pandan, Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Bengalon, Kaubun, Kaliorang, Muara Wahau, Muara Ancalong, Muara Bengkal, Kongbeng, Long Mesangat, Batu Ampar, Busang, Karangan, Sangkulirang, Sandaran, Rantau Pulung dan Telen.
Ditemui beberapa awak media usai video confrence, Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto mengatakan jika hasil pantuan dan pengamatan di lapangan, Kutim sudah siap dalam menyukseskan Pemilu Serentak 2024.
“Alhamdulillah, dari survei tadi kita melihat semua kesiapan Pemilu di TPS Kutim sudah lengkap, insyaallah aman,” kata Irjen Pol Nanang Avianto.
Ditambahkan mantan Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat itu, dengan kesiapan Pemilu ini ia berharap, semoga dengan kesiapan kerja keras tersebut tidak sia-sia.
“Sehingga bisa tembus dan menghasilkan Pemilu lancar, aman serta damai. Apalagi besok sudah hari H pencoblosan,” tegasnya.
Tak hanya itu, Irjen Pol Nanang Avianto juga mengimbau dan mengajak kepada masyarakat Kaltim terkhusus juga masyarakat Kutim agar di hari pemilihan besok tepatnya Rabu 14 Februari 2024, agak menggunakan hak pilihnya.
“Kami memberikan jaminan agar di Pemilu secara luas di Kaltim, terkhusus di Kutim bahwa semuanya akan berjalan dengan lancar dan aman,” ungkap mantan Kapolres Wonogiri 2009 – 2011 tersebut.
Sempat disinggung mengenai banjir di Sangatta Kutim dengan momentum Pemilu 2024, dirinya menjamin bahwa pihaknya sudah memetakan permasalahan baik persolan banjir maupun bencana alam lain. Bahkan pihaknya pun sudah menyiapkan tim baik dari jajaran Polres, Kodim, Lanal Basarnas daerah hingga pihak yang bersangkutan.
“Ini semua peralatan kita sudah siapkan. Bahkan juga kita melibatkan pihak swasta mana kala kita perlukan untuk membantu ketika ada hambatan-hambatan,” ujar lulusan Akpol 1999 itu.
“Saya ingatkan juga, ini faktor cuaca tidak hanya masyarakat, tapi seluruh petugas pun yang sedang bergeser ke TPS baik Polda, Polres hingga Polsek pastikan domestiknya. Intinya kami siap mengatasi semua permasalahan,” terangnya.
Senada, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman menegaskan hasil pemantauan bersama Kapolda Kaltim membuktikan Kutim siap menyukseskan Pemilu Serentak 2024.
“Kita melakukan peninjauan ini juga dalam bentuk sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak, agar terselenggaranya Pemilu yang aman, damai dan lancar tahun 2024,” urai Bupati Ardiansyah.
Saat peninjauan TPS, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman turut memberikan motivasi kepada Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) sebagai ujung tombak suksesnya pelaksanaan pemungutan suara, pemilihan Capres dan Cawapres dan pemilihan legislatif di tingkat TPS, diminta melayani pemilih dengan baik.
“Keberadaan KPPS membantu memberikan ketertiban dan kelancaran dan menciptakan pemilu yang aman, damai dan sejuk,” ujarnya.
Terakhir, Ardiansyah mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan baik.
“Karena sesuai dengan arahan KPU Pusat, target tingkat partisipasi pemiluh pada Pileg dan Pilpres 2024 ini harus mencapai 82 persen, sebelumnya di 2019 hanya berada di angka 76 persen,” singkatnya.(Rkt)