KAUBUN – Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman menyempatkan menyapa masyarakatnya yang tergabung di dalam paguyuban Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) Ikatan Keluarga Banyuwangi (Ikawangi) Kecamatan Kaubun di Sekretariat DPAC Ikawangi Kaubun di Desa Bumi Jaya, pasca menghadiri kegiatan Musrenbangcam Kaubun dan Karangan, Senin (27/2/2023).
Kedatangan Ardiansyah didampingi Wakil Ketua II DPRD Kutim Arfan, Asisten Pemkesra Setkab Kutim Poniso Suryo Renggono yang juga Ketua Ikapakarti Kutim dan Ketua Ikawangi Kutim Ernata Hadi Sujito diterima langsung oleh Ketua DPAC Ikawangi Kaubun Nurhadi.
Dalam momen itu, Ardiansyah menegaskan hal ini lumrah dilakukan. Apalagi sinergitas yang sudah terjalin dengan paguyuban Ikawangi sudah solid terutama dalam membangun Kutim.
“Intinya dalam hal ini Pemkab Kutim tak akan tinggal diam terutama dalam memperhatikan seluruh paguyuban yang ada di Kutim. Apa yang bisa dibantu akan disupport penuh,” singkatnya.
Senada dalam laporannya, Ketua DPAC Ikawangi Kutim Nurhadi jika masyarakat Banyuwangi yang ada di Kaubun mencapai 470 kepala keluarga (KK). Hingga saat ini paguyuban terus membina warga terutama dalam melestarikan budaya Banyuwangi. Namun untuk mendukung hal ini diperlukan support untuk membeli alat musik klonengan asal khas negeri di ujung Jawa Timur (Jatim) itu.
“Kita perlu didukung untuk membeli alat musik klonengan dalam pelestarian budaya Banyuwangi, jadi kami bisa terus melakukan atraksi tarian gandrung dan lainya sehingga bisa eksis. Adapun proposal yang kami ajukan sebesar Rp 73 juta,” urainya.
Respon pun langsung ditanggapi Wakil Ketua II DPRD Kutim Arfan. Ia pun menegaskan akan mensupport alat musik klonengan untuk DPAC Ikawangi Kaubun.
“Kalau saya lihat proposalnya yang diajukan Rp 73 juta, kalau saya lihat ini masih kurang. Untuk itu, saya bantu lewat dana aspirasi sebesar Rp 150 juta. Nantinya saya harap yang membelikan alat klonengannya biar langsung dari pengurus DPAC Ikawangi Kaubun,” jelasnya.
Arfan menambahkan jika dana aspirasi ini siap diperjuangkan dan ia akan berkomitmen mengawalnya.
“Insyaalllah di APBD Perubahan, dana ini kita akan support untuk DPAC Ikawangi Kaubun untuk alat musik klonengan Banyuwangi,” terangnya. (Rkt1)