spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tandai Pemasangan Pipa Perdana di Karangan, Perumdam Kutim Gaspol Sukseskan SPAM

KARANGAN – Groundbreaking pemasangan pipa pertama di Kecamatan Karangan yang dilakukan oleh Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman, Sabtu (18/11/2023) lalu, menandai dimulainya proyek optimalisasi Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di kecamatan tersebut. Instalasi pengolahan air tersebut bakal memasok air bersih perpipaan di Desa Pengadaan Lama, Kecamatan Karangan.

Dirut Perumdam Tirta Tuah Benua (TTB) Kutim Suparjan menegaskan bahwa pihaknya siap memyukseskan program pemerintah daerah. Dengan tujuan agar sistem air bersih di wilayah pedesaan khususnya di Kecamatan Karangan bisa dinikmati warga. Didukung program percepatan pembangunan jaringan pipa distribusi utama sampai sambungan rumah atau ke masyarakat. Artinya sambungan rumah bakal dirampungkan setelah pembangunan instalasi SPAM selesai dan memenuhi syarat.

“SPAM di Karangan ini akan melayani lebih kurang 800 sambungan rumah dan harus dipastikan distribusi lancar hingga ke rumah masyarakat,” ujarnya.

Dengan layanan kebih kurang 800 sambungan rumah sama artinya dengan 70-80 persen dari 4.000 jiwa penduduk Desa Pengadaan Lama. Dengan situasi dan anggaran yang ada, dia optimis program ini selesai tepat waktu. Saat telah rampung dan instalasi pendukungnya beres tahun depan, maka air bersih akan langsung didistribusikan ke rumah warga.

Baca Juga:   Embob Jengea Puncak Lom Plai 2024, Sakral Semarak dan Lestarikan

Kemudian, program yang menjadi proyek strategis Pemkab Kutim ini dilaksanakan dengan skema multi years contract (MYC). Dibiayai APBD Kutim melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR).(Rkt)

Most Popular