spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Turnamen PBVSI Cup III Didukung Penuh Asti Mazar

SANGATTA – Wakil Ketua I DPRD Kutim Asti Mazar hadir dalam pembukaan Open Turnamen PBVSI Kutim Cup III 2023 hasil kerja sama dengan Dispora Kutim dan KONI Kutim yang dipusatkan di Hall Indoor GOR Kudungga, Selasa (17/10/2023). Kegiatan dibuka langsung secara simbolis oleh Wabup Kutim Kasmidi Bulang dan diikuti sebanyak 21 klub bola voli terdiri dari 14 klub bola voli putra dan 7 klub bola voli putri. Ada juga 1 klub bola voli dari Bontang yang turut berpartisipasi.

Ditemui beberapa awak media, Asti Mazar pun mengatakan turut mengapresiasi kegiatan turnamen PBVSI jilid ketiga ini.

“Saya bangga atas gelaran turnamen ini, kita bisa melihat bagaimana pembinaan atlet yang terus dilakukan pemerintah daerah melalui KONI dengan kegiatan prestasi sekaligus menambah jam terbang bertanding,” ungkapnya.

Ia menegaskan sebagai mitra sinergis dengan Pemkab Kutim terus berkomitmen mendukung penuh.

“Karena ini wajib kompak sebagai wadah pengembangan ataupun pembinaan atlet lokal untuk agenda turnamen kelas provinsi maupun nasional yang lebih besar ke depannya,” beber Asti Mazar.

Baca Juga:   Dewan Segera Turun Lapangan, Kroscek dan Evaluasi Program Multiyears

Sambungnya, jika ada agenda termasuk Porporv, atlet Kutim sudah terbentuk. Melalui turnamen ini patutnya khusus atlet lokal mengambil ilmu sebanyak-banyaknya.

“Kita akan terus mendorong ini sehingga bisa aktif dilakukan,” terang politikus berhijab itu asal Partai Golkar itu.

Sebelumnya saat membuka kegiatan PBVSI Cup III, Wabup Kasmidi Bulang memberi apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak panitia yang telah bekerja sama untuk menyelenggarakan kegiatan Open Turnamen PBVSI Kutim Cup 2023.

“Ini wahana silaturahmi. Selain itu menjadi wahana untuk mengembangkan dan menyalurkan minat dan bakat bola voli. Tentu kita bangga turnamen ini sudah ketiga kalinya setiap tahun digelar. Lewat kegiatan ini, atlet bisa mengharumkan nama baik daerah di tingkat regional, nasional dan bahkan internasional,” tegasnya disaksikan Ketua PBVSI Kutim Tirah Satriani, Kepala Dispora Kutim Basrie dan Ketua KONI Kutim Rudi Hartono dan undangan lainnya yang hadir.(Adv/Rkt)