spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Yayasan Bina Insan Wahau Dapat Bantuan 1 Ambulans dari Pemkab Kutim

SANGATTA – Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman bersama dengan beberapa pejabat terkait menyerahkan bantuan satu unit ambulans kepada Yayasan Bina Insan Muara Wahau. Penyerahan dilakukan di Halaman Lobi Kantor Bupati Kutim pada Senin (18/3/2024) pukul 14.15 Wita.

Bupati menyampaikan harapannya agar ambulans tersebut dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat yang membutuhkannya dan tetap dirawat dengan baik.

“Pemkab Kutim telah mendistribusikan sebanyak 60 unit ambulans untuk masyarakat selama dua tahun terakhir, namun masih banyak instansi dan desa yang membutuhkan bantuan tersebut,” jelas Ardiansyah.

Dengan bantuan tersebut, Ardiansyah sangat berharap ambulans bisa memberikan manfaat yang besar bagi warga masyarakat yang membutuhkan.

“Harapan saya masyarakat tetap sehat, sehingga mobil (ambulans) tidak apa-apa nganggur,” harap Bupati.

Perwakilan Yayasan Bina Insan Muara Wahau Darno pun mengapresiasi perhatian Pemkab Kutim dan berharap bantuan ini dapat membantu masyarakat Kutim menjadi lebih makmur dan sejahtera.(Rkt)

Baca Juga:   Diskominfo Staper Kutim Kebut Peningkatan Kualitas Internet Desa Se-Kutim